PROGRAM PASCASARJANA
Program Studi Teologi (M. Th.) &
Pendidikan Agama Kristen (M. Th. P.A.K.)
TUJUAN
Program Pascasarjana STTJ bertujuan menghasilkan Sarjana Strata-2 (Magister) yang memiliki kompetensi kepemimpinan dalam gereja (Church Advanced Leadership), pengkhotbah (Preacher), penggembalaan (Pastoral and Counseling), pengajar (Teacher), serta penanaman gereja (Church Planter).
SISTEM PERKULIAHAN
Perkuliahan dilaksanakan secara intensif setiap mata kuliah. Proses perkuliahan secara keseluruhan diatur menurut kurikulum yang dapat diselesaikan dalam waktu 2-3 tahun.
• Total SKS yang harus ditempuh oleh setiap mahasiswa adalah 66 SKS (20 mata kuliah masing-masing 3 SKS dan tesis 6 SKS.
• Bagi lulusan S1 nonteologi, diawali dengan matrikulasi 32 SKS (2 semester).
• Dalam penyusunan tesis mahasiswa akan dibimbing oleh satu atau dua pembimbing tesis.
PERSYARATAN
1. Berijazah S1 Teologi atau nonteologi jalur skripsi dengan IPK Min, 2,75.
2. Memiliki kemampuan berbahasa Inggris dengan skor setara TOEFL saat masuk 400 dan 450 saat selesai.
3. Terpanggil Melayani Tuhan dengan menuliskan pengalaman spiritual dalam bertemu Tuhan dan panggilan melayani.
4. Mengisi formulir yang disediakan.
5. Surat keterangan kesehatan dari dokter.
6. Surat pernyataan dari sponsor.
7. Mendapat rekomendasi dari gereja untuk masuk sekolah teologi (S2), surat rekomendasi ini bukan surat keanggotaan gereja.
8. Lulus tes pengetahuan Alkitab dan bahasa Inggris.
9. Mahasiswa pindahan harus mendapat rekomendasi dari sekolah sebelumnya.
10. Mendapat rekomendasi dari 2 orang rekan pelayan atau pemimpin gereja/lembaga.
PROSEDUR PENDAFTARAN
1. Calon mahasiswa membayar formulir pendaftaran dan biaya tes masuk
2. Calon mahasiswa mengisi formulir tersebut dan diserahkan ke sekretariat pascasarjana disertai:
a. Salinan Ijazah dan transklip nilai S1, yang disahkan masing-masing 2 lembar
b. Kesaksian pengalaman Spiritual
c. Surat rekomendasi dari gereja
d. Surat rekomendasi dari 2 orang rekan pelayan
e. Surat keterangan berbadan sehat dari dokter
f. Surat keterangan dari sekolah sebelumnya (untuk mahasiswa pindahan)
3. Mengikuti tes masuk
4. Membayar biaya kuliah ke bagian keuangan
5. Pasfoto berwarna ukuran 2x3 cm dan 3x4 cm (masing-masing 2 lembar)
WAKTU PENDAFTARAN
Pendaftaran dapat dilakukan setiap waktu dan setiap semester menerima mahasiswa baru. Tes dilakukan pada:
- Setiap bulan Juli-Agustus untuk semester ganjil.
- Setiap bulan Desember-Januari untuk semester genap.
SELEKSI PENERIMAAN
Penerimaan mahasiswa didasarkan atas:
a. Kemampuan akademik
b. Kelengkapan persyaratan
c. Hasil psikotes
d. Tempat yang Tersedia
BIAYA PENDIDIKAN
- Biaya formulir Rp. 100.000
- Biaya tes masuk/Psikotes Rp. 500.000
- SPP /semester Rp. 3. 000.000
- Perpustakaan/tahun Rp. 250.000
- Pembangunan Rp. 1.000.000
FASILITAS PENDIDIKAN
Gedung kelas 4 lantai dengan ruang kuliah S2 full AC, yang membuat kuliah menjadi nyaman.
Disediakan ruang ibadah dan kegiatan untuk mahasiswa, ruang doa khusus dan klinik pengobatan.
Perpustakaan dengan koleksi buku, 15.143 Judul buku, dengan 21.420 eksp (per Maret 2010).
10 ALASAN MENGAPA MEMILIH STT JAFFRAY MAKASSAR
1. STT Jaffray adalah salah satu sekolah teologi tertua di Indonesia. Berdiri sejak 76 tahun lalu, STT Jaffray telah mencetak ribuan pemimpin berkualitas dan alumninya sudah melayani di berbagai posisi strategis di dalam dan luar negeri.
2. Dosen-Dosennya memiliki kualifikasi akademik yang diakui pemerintah (dengan pangkat akademik dari Depdiknas) dan merupakan tamatan dari perguruan tinggi dalam dan luar negeri yang memiliki reputasi yang tinggi.
3. STT Jaffray memiliki izin penyelenggaraan dari DIKTI Depdiknas, diakreditasi oleh BAN PT Indonesia, dan diakui oleh Departemen Agama RI, sehingga ijazah mahasiswa dapat diterima secara luas, baik di gereja, di lembaga pemerintahan maupun di sekolah-sekolah di dalam dan luar negeri.
4. Lokasi STT Jaffray di tengah kota Makassar, sehingga mudah dicapai dan dijangkau oleh tranportasi.
5. Fasilitas pendidikan sangat memadai, kelas-kelas yang representatif, perpustakaan yang nyaman, lab komputer, asrama, dan ruang olahraga. Keseluruhannya beridiri di atas tanah seluas 1 hektar sehingga menambah nyaman belajar.
6. Pola pendidikan mengikuti prinsip pengajaran terbaru di mana dosen menjadi fasilitator, mahasiswa secara aktif dapat mengembangkan diri menjadi pemimpin yang handal.
7. STT Jaffray adalah anggota Persetia dan PASTI. STT Jaffray bernaung di bawah PGI dan PGLII, PERSETIA serta bersifat interdenominasi sehingga alumni STT Jaffray dapat diterima di berbagai demoninasi gereja, baik Protestan, Injili, Pentakosta, dan Kharismatik.
8. STT Jaffray memiliki prinsip pendidikan holistik: integritas pengetahuan, moralitas dan karakter yang serupa dengan Kristus, serta kemampuan melayani secara praktis di lapangan.
9. Biaya pendidikan yang sangat murah, dapat dicicil, bahkan bagi mahasiswa yang berprestasi disediakan beasiswa.
10. Jaminan tersedianya lapangan pelayanan bagi para alumni, karena alumni STT Jaffray menjadi prioritas oleh geraja dan juga lembaga lainnya.
No comments:
Post a Comment